Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
8 kuning telur
3 putih telur
125 gram gula pasir
75 gram tepung terigu protein sedang
40 gram cokelat bubuk
15 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder
50 ml susu cair
75 gram margarin, lelehkan
50 gram dark cooking chocolate, potong-potong
1/2 sendok teh cokelat pasta
Bahan Isi:
30 ml susu cair
15 gram mentega tawar
100 gram dark cooking chocolate, potong-potong
Hiasan:
150 gram butter cream
150 gram serutan cokelat
1/2 sendok teh cokelat pasta
Bahan Isi:
30 ml susu cair
15 gram mentega tawar
100 gram dark cooking chocolate, potong-potong
Hiasan:
150 gram butter cream
150 gram serutan cokelat
Cara Pengolahan :
- Panaskan susu cair. Tambahkan margarin leleh dan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut. Sisihkan.
- Kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan cokelat bubuk, baking powder, tepung terigu, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan campuran susu cair dan cokelat pasta sedikit – sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang ke loyang 20x20x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti bagian alasnya saja.
- Kukus 20 menit sampai matang dengan api sedang.
- Isi, panaskan susu cair. Tambahkan mentega tawar dan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut. Biarkan hangat.
- Belah 2 kue. Oles salah satu kue dengan isi. Tutup dengan kue yang lain. Biarkan dingin.
- Oles butter cream. Hias dengan serutan cokelat.
Untuk 16 potong
Selamat Mencoba ^_^
0 komentar:
Posting Komentar